Wujudkan Kemanunggalan TNI dan Rakyat, Babinsa Wonosari Gotong Royong Bersama Warga Binaan

    Wujudkan Kemanunggalan TNI dan Rakyat, Babinsa Wonosari Gotong Royong Bersama Warga Binaan

    Klaten - Serka Joko Sri Murningsih Babinsa Desa Duwet Koramil 22 Wonosari Kodim 0723 Klaten melaksanakan gotong royong pengurukan tanah bersama Warga di Dukuh Nanggula Desa Duwet Kecamatan Wonosari Kabupaten Klaten. (5/11/2022)

     

    Untuk Mewujudkan Kemanunggalan TNI dan Rakyat Di Wilayah Binaan, Serka Joko Sri Murningsih Selaku Babinsa Desa Duwet melakukan kegiatan gotong royong bersama warga binaan dengan didampingi Ketua RW 2 Dk Nanggulan Sunarno, Ketua RT 1 Dk Nanggulan Suparman.

     

    Serka Joko Sri Murningsih Selaku Babinsa Desa Duwet menyampaikan bahwa kegiatan pengurukan tanah yang dilakukan bersama warga tersebut digunakan untuk tempat parkir bagi jamaah masjid Di Dukuh Nanggulan.

     

    “Pengurukan tanah ini dilakukan untuk penyiapan tempat parkir bagi jamaah masjid, ” ungkap Babinsa.

     

    “Diharapkan dengan cepatnya penyiapan tempat parkir, Jamaah tidak perlu mencari tempat untuk parkir kendaraannya, ” jelasnya.

     

    Babinsa menambahkan, dengan kegotong royongan dapat menciptakan kekompakan masyarakat sehingga tercipta kerukunan dan kerjasama dalam membangun desa.

     

    Sunarno selaku Ketua RW 2 Dukuh Nanggulan mengucapkan terimakasih kepada Babinsa Wonosari yang telah hadir dalam kegiatan pengurukan tanah di Dukuh Nanggulan RT 1 RW 2 Desa Duwet Kecamatan Wonosari.

     

    “Ucapkan terimakasih atas kerawuhannya Pak Babinsa dalam kegiatan gotong royong desa, semoga kedepan Warga Dukuh Nanggulan tetap semakin Kompak, ” pungkas Sunarno. (Red)

    jateng klaten
    Budiyanta

    Budiyanta

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Bugar Dan Sehat, Persit KCK Ranting...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Ceper Bersama Warga Gotong Royong...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Jelang Pelantikan Prabowo, Rakyat: Selamat Datang Presiden Baru, Harapan Baru, Indonesia Baru
    Kunjungan Tim Wasev Pusterad Mabesad pada Program TMMD Ke-122 Kodim 1805/Raja Ampat di Kampung Saporkren, Distrik Waigeo Selatan
    MURI Anugerahkan Tiga (3) Sekaligus Penghargaan Untuk Assessment Center Polri

    Ikuti Kami